Thursday, December 16, 2010

KODE BABI PADA MAKANAN BERKEMAS


Oleh Dr.M. Anjad Khan


 Assalamu'alaikum Oleh Dr.M. Anjad KhanSalah seorang rekan saya bernama Shaikh Sahib, bekerja sebagai pegawai diBadan Pengawasan Obat & Makanan (POM) di Pegal, Perancis. Tugasnya,mencatat semua merk barang, makanan & obat-obatanProduk apapun yang akan disajikan suatu perusahaan ke pasaran,bahan-bahan produk tesebut harus terlebih dulu mendapat ijin dari BPOMPrancis dan Shaikh Sahib bekerja di bagian QC.

Tak heran jika ia mengetahuiberbagai macam bahan makanan yang dipasarkan. Banyak dari bahan-bahan tersebutdituliskan dengan istilah ilmiah, namun ada juga beberapa yang dituliskan dalambentuk matematis seperti E-904, E-141.Awalnya, saat Shaikh Sahib menemukan bentuk matematis, dia penasaranlalu menanyakan kode matematis tersebut kepada orang Prancis yang berwenangdalam bidang itu. Orang Prancis menjawab, Kerjakan saja tugasmu, danjangan banyak tanya ...!Jawaban itu, semakin menimbulkan kecurigaan Sahib, lalu ia pun mulaimencari tahu kode matematis dalam dokumen yang ada.

Tuesday, December 14, 2010

Kroket Kentang Sosis



Bahan  :
  • kentang 500 gram, kukus, serut kasar
  • sosis sapi 2 buah, potong dadu
  • keju cheddar 50 gram, parut
  • jagung manis 3 sendok makan, siap pakai
  • garam secukupnya
  • merica bubuk 1 sendok teh
  • minyak goreng 1 liter
 Bahan Lapisan  :
  • tepung terigu 50 gram
  • telur ayam 2 butir, kocok lepas
  • tepung pangko/tepung roti kasar 50 gram
Cara Membuat :
  1. Campur kentang sosis, keju dan jagung manis.
  2. Bumbui gara dan merica, aduk perlahan hingga rata.
  3. Bentuk bulat sebesar bola pingpong.
  4. Gulingkan adonan di atas terigu hingga rata. Celup dalam telur, angkat.
  5. Gulingkan adonan di atas tepung pangko hingga rata.
  6. Panaskan minyak, goreng adonan hingga kuning kecokelatan. Angkat dan tiriskan. Sajikan.
Belajar di sini^^

Tuesday, December 7, 2010

Sup Jagung Muda

Bahan :  
  • 3 buah Jagung muda (diiris - iris)    
  • 2 btr Telur ayam    
  • 300 gr Wortel (diiris - iris)    
  • 300 gr Bunga kol (diiris - iris)    
  • 100 gr Daging sapi giling    
  • 3 lbr Daun bawang (diiris - iris)    
  • 1 tangkai Seledri (diiris - iris)    
  • 5 siung Bawang merah (diiris - iris)    
  • 2 siung Bawang putih (diiris - iris)    
  • Garam, pala dan merica secukupnya  
  • Air Secukupnya 

Cara Memasak :    

  • Tumis bawang merah, bawang putih, pala, merica dan daging giling hingga harum.
  • Masukkan Air, tambahkan jagung muda, wortel, bunga kol, daun bawang dan seledri.
  • Bila sayuran sudah matang, masukkan telur yang sudah dikocok kedalamnya.
  • Aduk hingga telur bercampur benar dengan sayuran.
  • Kalau telur kelihatan sudah masak, angkat dan sajikan panas - panas.

Saturday, December 4, 2010

Ayam Kecap Lada Hitam



Bahan membuat ayam kecap lada hitam:
  • 1 ekor ayam kampung
  • 500 ml minyak goreng
Bumbu membuat ayam kecap lada hitam:
Bumbu A:
  • 5 siung bawang merah, haluskan
  • 3 siung bawang putih, haluskan
  • 5 cm jahe, haluskan
  • 10 cm kunyit, haluskan
  • 1/2 sendok teh  ketumbar, haluskan
  • 250 ml santan
  • 1 buah asam jawa
  • 1/4 sendok teh garam
  • 1/2 sendok teh gula pasir
Bumbu B:
  • 5 siung bawang merah, haluskan
  • 3 siung bawang putih, haluskan
  • 5 buah cabe hijau, buang bijinya lalu belah dua bagian
  • (atau 100 gr paprika hijau, potong memanjang)
  • 1 sendok teh lada hitam bubuk
  • 15 ml kecap manis
Cara membuat ayam kecap lada hitam:
  • Bersihkan ayam. Potong 8 bagian. Sisihkan.
  • Siapkan panci. Masukkan air, ayam dan Bumbu A. Masak/ungkep hingga ayam matang dan bumbu meresap. Angkat. Tiriskan.
  • Siapkan wajan, Panaskan minyak. Goreng potongan ayam hingga matang berwarna kuning kecoklatan. Angkat dan tiriskan. Sisihkan.
  • Siapkan wajan. Panaskan minyak. Tumis bumbu yang telah dihaluskan hingga matang dan harum.
  • Masukkan cabe hijau/potongan paprika. Masak hingga layu.
  • Tambahkan sisa bahan Bumbu B. aduk rata.
  • Masukkan potongan ayam yang telah digoreng. Aduk rata hingga bumbu meresap. Angkat.
  • Siapkan piring hidang. Letakkan ayam kecap lada hitam. Sajikan panas.
Belajar di sini^^

Friday, December 3, 2010

Mengapa KEUKENHOF


                                                                            (sumber)


Mengapa blog ini saya namai KEUKENHOF?

Keukenhof (yang dalam bahasa Belanda berarti Kebun Dapur) adalah sebuah taman bunga yang terletak di Lisse, Belanda, dan merupakan taman bunga terbesar di dunia. Menurut situs resmi Taman Keukenhof, terdapat tujuh juta kuntum bunga yang ditanam setahun sekali di taman tersebut.
Keukenhof terletak tepatnya di Holland Selatan, di antara kota Hillegom dan Lisse, di selatan Haarlem dan baratdaya Amsterdam. Dan dapat dijangkau dengan bus dari stasiun bus Haarlem atau Leiden. Taman ini terletak di daerah bernama Duin en Bollenstreek.


Taman ini dibuat pada tahun 1949 oleh calon walikota Lisse, yang merupakan kota kecil di dekat Amsterdam. Yaitu untuk membuat sebuah pameran bunga agar penanam bunga dari penjuru Belanda dan Eropa dapat memamerkan bunga yang akan membantu Belanda sebagai eksportir bunga terbesar di dunia. Dalam waktu 50 tahun Keukenhof telah menjadi sebuah taman bunga terbesar di dunia.
Keukenhof dibuka setahun sekali pada minggu terakhir bulan Maret sampai pertengahan bulan Mei. Saat terbaik untuk melihat bunga tulip adalah pertengahan bulan April, tergantung pada cuaca. Pada tahun 2009 Keukenhof akan dibuka pada tanggal 19 Maret sampai 21 Mei.


Karna saya menyukai TULIP dan BELANDA, meski Belanda bukan satu-satunya tempat tumbuhnya tulip. Selain itu karena KEUKENHOF bermakna KEBUN DAPUR. Jadinya matching dengan aktivitas memasak yang umumnya kegiatannya dilakukan di dapur dan berjuta bunga yang mekar di kebun ^^


Roti Gulung Sosis




Buat kamu yang sibuk atau sering bingung dengan menu sarapan ^^

Bahan-Bahan :

10  lembar roti tawar tanpa kulit
10  potong sosis, seduh dengan air mendidih, tiriskan
5  lembar keju, masing-masing potong 2
  
Bahan  pencelup:
3  butir telur + 1 sdm tepung terigu, aduk rata
Tepung roti secukupnya, untuk melumuri
Minyak goreng secukupnya

Cara Mengolah :  
  1. Ambil selembar roti tawar, letakkan keju dan sepotong sosis, kemudian gulung roti. Gunakan tusuk gigi untuk merekatkan.
  2. Celupkan ke dalam bahan pencelup (adonan telur kocok tepung terigu), upayakan gulungan roti tidak terlepas, angkat.
  3. Gulingkan ke dalam tepung panir (tepung roti).
  4. Kepal-kepal agar tepung roti rekat merata.
  5. Panaskan minyak cukup banyak, goreng roti isi sosis keju, sampai permukaannya kecokelatan. Angkat, tiriskan.
  6. Siap dihidangkan.                                                                                              Belajar disini ^^

Resep Sandwich Goreng



Bahan – bahan yang diperlukan :
* 20 ptg roti tanpa kulit
* 1 kaleng kecil corned
* 2 btr telur (ambil kuningnya saja)
* 1 bh bawang bombai, cincang
* 1/2 sdt lada halus
* 1/2 sdt garam

Untuk Menggoreng :
* 2 btr  telur (putih saja)
* 4 sdm air
* 3 sdm tepung maizena
* putih telur, air, tepung maizena, sagu di aduk
* 75 gr wijen, cuci, jemur kering untuk pembalut
* minyak goreng secukupnya

Cara Membuat :
* Tumis bawang bombai dengan 2 sdm margarin sampai harum, masukkan semua bahan lain, aduk rata; angkat, dinginkan. Olesi tiap permukaan roti dengan adonan corned tebal kira-kira 1cm, tutup dengan sepotong roti, tekan supaya melekat. Potong  membentuk segitiga.
* Celupkan tiap roti lapis pada kocokan telur, gulingkan pada wijen, goreng dengan minyak panas sampai kecokelatan.
Siap disajikan saat hangat dengan sambal botol

Belajar dari sini